Kelangkaan Pupuk, Hasil Panen Padi Petani Tanggamus Berkurang

 


Kelangkaan Pupuk, Hasil Panen Padi Petani Tanggamus Berkurang



Gemabangsa.id, Tanggamus - Beberapa Petani padi Keluhkan kelangkaan Pupuk Baik subsidi maupun non Subsidi di Kotaagung Timur setiap memulai pemupukan. Hal ini disebabkan berkurangnya hasil Panen serta minim kualitas Beras padi.

Menurut Dodi salah satu Petani asal Pekon Kagungan, Kecamatan  Kotaagung Timur itu menerangkan, hal yang tersebut menjadi permasalahan yang terjadi pada para Petani.

“Banyak yang mengeluh soal kelangkaan Pupuk baik Subsidi maupun non Subsidi, apalagi kelangkaan ini terjadi disetiap kami ingin mulai pemupukan di Ladang sawah milik kami dan itu terjadi di setiap tahunnya, lebih parah lagi tahun ini,” ujar Dodi, Minggu (23/10/22). 

Kemudian, Dodi serta para petani lainnya berharap agar masalah yang terjadi saat ini bisa diselesaikan oleh Pemerintah secepatnya, yang menurutnya Pupuk tersebut salah satu kebutuhan penting untuk meningkatkan Hasil Panen Padi.

“Semoga saja Pemerintah bisa mendengar keluhan kami, karena bagi kami Pupuk adalah salah satu kebutuhan penting yang membantu hasil panen padi semakin meningkat. Kami berharap baik pupuk subsidi maupun non subsidi itu selalu ada, karena kami kesulitan untuk mendapatkan pupuk, percuma ada uang kalau tidak ada barang,” jelasnya. (Sahrul)