Secara Simbolis, Bupati Tanggamus Launching Penyerahan Bantuan Beras PKH Dan E-WARUNG

 


Secara Simbolis, Bupati Tanggamus Launching Penyerahan Bantuan Beras PKH Dan E-WARUNG

Talang Padang, GB - Bertempat di Pekon Suka Merindu, Kecamatan Talang Padang, Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, secara simbolis melakukan penyerahan Bantuan Beras PKH, dan menyerahkan Bantuan E-Warung, Rabu (23/9/20).

Pada kegiatan yang dilakukan, Hj. Dewi Handajani menyalurkan Program Keluarga Harapan (PKH), yang merupakan program gagasan Kementrian Sosial RI, untuk mengurangi angka kemiskinan. 

"Program Keluarga Harapan (PKH), merupakan program yang digagas oleh Kementerian Sosial RI, yang memberikan bantuan uang non tunai bersyarat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). PKH bertujuan untuk mengurangi angka kemiskinan dan memutus rantai kemiskinan, serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia," kata Bupati.

Dari bantuan yang disalurkan, Bupati berharap kepada masyarakat yang menerima bantuan program PKH, agar dapat graduasi mandiri, melepaskan diri dari ketergantungan terhadap bantuan.

"Karenanya kita berharap dengan adanya PKH semakin banyak keluarga PKH yang meningkat kesejahteraan sosialnya, perekonomiannya, sehingga bisa menjadi masyarakat yang berdaya saing dan mandiri. Untuk kemudian melakukan graduasi mandiri yaitu melepaskan diri dari ketergantungan terhadap bantuan," terang Bupati.

Adapun kebijakan yang dapat mempertahankan daya beli masyarakat, diantaranya kebijakan PKH kepada 10 juta KPM, Kartu Sembako pada 20 juta KPM, Kartu Pra Kerja, Pembebasan Tarif Listrik 450VA, serta Diskon Tarif Listrik 900VA. Program pemberian modal usaha bagi pelaku UMKM, program pemberian bantuan sosial tunai (BST), serta BLT Dana Desa pada masyarakat di luar penerima PKH, serta berbagai kebijakan lainnya.

"Adapun kebijakan terbaru untuk PKH yang dikeluarkan oleh Pemerintah Pusat adalah pemberian bantuan sosial beras yang diberikan kepada seluruh penerima PKH yang masing-masing akan menerima sebanyak 15 kg beras per KPM per bulan, dengan penerima sebanyak 34.959 KPM selama tiga bulan, yaitu bulan Agustus, September dan Oktober 2020, dan tersebar di 326 titik," jelas Bupati.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Staf Ahli Bupati Firman Ranie, Kadis Sosial Zulfadli, Kadis Kominfo Sabaruddin, Kabag Protokol Riens Abdul Kadir, GM PT BGR Logistic Selamat Baydowi, Korwil PKH Lampung Irfangi Korwil, Korda PKH Tanggamus Habibullah serta para Pendamping PKH. (Hasbuna)