Diduga Ada Kecurangan, Warga Cium Aroma Money Politik Di Pilkades Sungai Baung

 


Diduga Ada Kecurangan, Warga Cium Aroma Money Politik Di Pilkades Sungai Baung



Gemabangsa.id, Batanghari - Pemilihan Kepala Desa serentak, yang digelar di Kabupaten Batanghari, pada 21 Oktober 2021 kemaren, diduga banyaknya terendus Kecurangan, dengan melakukan Money Politik, atau Politik Uang.

Seperti yang terjadi di Desa Sungai Baung, Kecamatan Muaro Bulian, Kabupaten Batanghari, warga menemukan kejanggalan yang dilakukan salah satu Paslon Kepala Desa (Kades), dengan melakukan Politik Uang, untuk membayar suara masyarakat.

Dugaan warga itu, dibuktikan dengan adanya temuan dan pengakuan dari salah satu warga Sungai Baung, yang mengaku, jika dirinya diberikan oleh salah satu Paslon Kades, untuk mencoblos nomor urut paslon tersebut.

"Saya tadi pagi diberikan uang Rp.100.000, oleh salah satu Tim Sukses, untuk memilih nomor urut 1," ujar sumber yang terpercaya.

Bukan hanya itu katanya, kejanggalan demi kejanggalan yang ditemukannya, terkait adanya dugaan yang muncul dari salah satu peserta pemilihan, yang bukan berdomisili di Desa Sungai Baung, namun ikut dalam melakukan pencoblosan atau pemilihan.

"Ada juga dugaan yang kami temukan, salah satu warga Terusan, Kecamatan Mari Sebo Ilir, ikut melakukan pencoblosan disini, kan jelas ada kecurangan," jelasnya.

Dirinya berharap, dari temuan yang dilakukan oleh salah satu Paslon tersebut, dirinya bersama warga yang lain, terus melakukan pengumpulan barang bukti, dan akan melaporkan hal itu ke DPRD Batanghari.

"Kami akan lengkapi bukti, bukti yang lain sudah kami lengkapi, akan kami laporkan," pungkasnya. (Tim)