Selalu Hadir Untuk Warga, Brigpol Maidani Bantu Korban Kebakaran Cilodang

 


Selalu Hadir Untuk Warga, Brigpol Maidani Bantu Korban Kebakaran Cilodang



Gemabangsa.id, Bungo - AKSI nyata kembali dilakukan oleh Brigpol Maidani yang bergerak cepat dalam membantu korban kebakaran di Dusun Cilodang, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo yang terjadi pada Minggu (05/06) Kemarin.

Melalui orang kepercayaannya, Brigpol Maidani selalu hadir dalam meringankan beban atas musibah yang menimpa  keluarga korban, dengan menyalurkan bantuan.

Diketahui, musibah kebakaran tersebut menimpa keluarga Adang Junaidi dan Atin Fatimah, menyisakan duka yang mendalam, atas kehilangan anaknya yang masih berumur 11 tahun, yang meninggal pada saat musibah kebakaran tersebut, juga meratakan rumahnya dari amukan sijago merah.

Terlihat, wajah kesedihan yang terpancar diwajah kedua orang tua korban, saat beberapa orang dari utusan Brigpol Maidani, untuk menyalurkan bantuan yang diberikan kepada Keluarga korban.

"Kami meninggalkan mereka karena himpitan ekonomi. Tapi, kami sadar ini cobaan yang sudah direncanakan Tuhan. Rumah tempat tinggal, anak yang kami cintai diambil dan dipanggil sang pencipta," tutur Adang, Senin (06/06).

Adang mengucapkan terima kasih kepada Brigpol Maidani, yang telah membantu keluarganya saat mendapat musibah. 

Dirinya mengaku, bantuan yang diterimanya dari beberapa orang utusan Brigpol Maidani yang me Owner Athaya Garden, sangat membantu keluarganya.

"Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan Brigpol Maidani, yang telah peduli kepada kami," ucapnya.

Sementara, Azroni yang merupakan utusan Brigpol Maidani menyampaikan duka cita atas musibah kebakaran yang menimpa keluarga korban.

Dikatakan Azroni, bantuan berupa sembako dan uang tunai yang diberikannya, merupakan bentuk kepedulian Brigpol Maidani dalam membantu meringankan beban keluarga korban.

"Kehadiran kami menyampaikan amanah dari Brigpol Maidani atas bantuan ini, yang merupakan bentuk kepedulian dari dirinya pribadi, atas musibah besar yang dialami keluarga bapak," kata Azroni.

Azroni juga menyampaikan, setelah mendengar musibah kebakaran tersebut, Brigpol Maidani sangat berkeinginan hadir untuk bertemu langsung dengan keluarga korban.

Namun lanjutnya, dikarenakan ada jadwal yang sangat mendadak, dengan berat hati Brigpol Maidani hanya mengutuskan dirinya yang langsung datang kelokasi untuk menyalurkan bantuan tersebut. 

"Beliau juga menyampaikan pesan ikut bela sungkawa atas musibah ini. Sebenarnya, beliau sangat ingin hadir langsung kesini, namun ada hal yang tidak bisa ditinggalkan, akhirnya kami saja yang kesini," tuturnya.

Dirinya berharap, atas musibah yang menimpa keluarga korban, untuk tetap kuat dan tabah dalam musibah yang menimpa.

"Kami berharap, keluarga tetap kuat dan tabah dalam musibah besar ini. Semoga dengan terjadinya peristiwa ini, bisa selalu mendekatkan kita kepada Allah SWT," tutupnya. (KMS)