Gelar Cofee Morning Bersama Awak Media, KPU Terapkan Protokol Kesehatan

 


Gelar Cofee Morning Bersama Awak Media, KPU Terapkan Protokol Kesehatan

Bungo, GB - Jelang dilaksanakannya pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo, pada pemilihan serentak 2020, yang diadakan pada tanggal 4 hingga 6 September mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bungo, menggelar Cofee morning bersama awak media, Selasa (2/9/2020).

Pada kegiataan Cofee Morning yang digelar, Ketua KPU kabupaten Bungo, M. Bisri menerangkan bahwa pendaftaran pasangan nanti akan mengikuti protkol kesehatan covid-19. Baik itu, dari pasangan calon atau dari media yang meliput dalam acara itu.

“Mematuhi protokol kesehatan adalah kewajihan masing-masing. Dengan cara seperti itu, maka secara bersama-sama kita bisa mematuhi peraturan sekaligus himbauan dari pemerintah,” katanya.

Dijelaskan Bisri, pendaftaran pasangan calon nantinya, seluruh persiapan dan pelaksanaan hingga detik penutupan pendaftaran pada 6 September, bisa berjalan sukses.

“Mari kita bersama-sama mensukseskan pilkada gubernur dan wakil gubernur, Jambi. Bupati dan wakil Bupati Bungo. Dukungan dari semua awak media agar pilkada berjalan dengan baik,” ujarnya.

Lanjut Bisri, untuk jumlah daftar pemilihan sementara (DPS) sekarang ini masalah DPS belum ditentukan. Sekitar tanggal 5 – 14 September 2020.”Jadi DPS akan diumumkan setelah rapat pleno,” tukasnya. (ST)