Perbaiki Jalan Rusak, Kepala Pekon Badak Ajak Warga Bergotong Royong

 


Perbaiki Jalan Rusak, Kepala Pekon Badak Ajak Warga Bergotong Royong



Gemabangsa.id, Tanggamus - Tunjukkan rasa kekompakan bersama warga, Kepala Pekon dan seluruh perangkatnya menggelar gotong royong bersama.

Gotong royong itu dilakukan, untuk menambal jalan yang berlobang disepanjang jalan poros Pekon Badak, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus, untuk menghindari terjadinya kecelakaan bagi pengendara yang melintas.

Kepala pekon Badak, Muhizar menyebutkan bahwa gotong royong itu dilakukan, sebagai bentuk perhatian kepada warga pengguna jalan, karena banyaknya lobang pada badan jalan, yang dikhawatirkan bisa mengakibatkan kecelakaan.

"Jalan itu sudah sangat parah, kalau tidak melakukan gotong royong, akan khawatir akibat yang tidak kita inginkan," kata Muhizar, (18/02/2022).

Pada saat gotong royong bersama warga, Dirinya juga membagi tugas kepada beberapa masyarakat, agar gotong royong yang dilakukan cepat selesai.

"Inikan orang banyak, jadi kami bagi tugas agar cepat selesai. Dan, semua kami kerjakan dengan alat seadanya saja," katanya lagi.

Sementara, Suhaimi selaku Sekretaris Pekon Badak sangat mengapresiasi kinerja Kepala Pekon Badak, yang sangat peduli dengan kepentingan orang banyak.

Dirinya menyebutkan bahwa, kerukunan dan kebersamaan yang ditunjukkan Kepala Pekon kepada masyarakat saat ini, agar bisa dicontoh bagi setiap Kepala Pekon lainnya, yang ada di Kecamatan Limau.

"Saya apresiasi kinerja Pak Muhizar, yang mau bersama-sama masyarakat, demi kepentingan kita semua, dan menjadi contoh bagi Kepala Pekon lainnya di Kecamatan kita," ucapnya.

Dengan nada yang sama, Bahri selaku masyarakat Pekon Badak juga mengatakan, jika apa yang telah dilakukan oleh Muhizar, sangat bermanfaat bagi orang banyak. Dan, jalan yang diperbaiki bersama masyarakat saat ini, segera menjadi perhatian penuh Pemerintah Kabupaten Tanggamus.

"Semoga niat baik Kepala Pekon saat ini, ada hikmahnya, dan pamerintah terkait segera meperbaiki jalan yang berlobang seperti empang ini," katanya.

Bahri berharap, jalan berlobang yang terletak di pekon badak, jalan raya akses menuju kecamatan Cukuh balak dan kelumbayaan, serta yang lainnya, dapat segera diperbaiki oleh Pemerintah, baik Kabupaten Tanggamus, ataupun Provinsi Lampung. (Sahrul)