Diapresiasi Kadis Dikbud Bungo, Wisuda Tahfidz Al-Qur'an Angkatan Ke 2 SMP Negeri 2 Bungo Sukses

 


Diapresiasi Kadis Dikbud Bungo, Wisuda Tahfidz Al-Qur'an Angkatan Ke 2 SMP Negeri 2 Bungo Sukses


Gemabangsa.id, Bungo - Sebanyak 49 orang siswa SMP Negeri 2 Bungo angkatan ke- tahun 2024 hari ini menggelar prosesi Wisuda Tahfiz Al-Qur'an, yang berlangsung halaman SMP Negeri 2 Bungo, Senin (20/5/24).

Pada kegiatan Wisuda Tahfiz Al-Qur'an kali ini, dihadiri langsung Kadis pendidikan kabupaten Bungo Masril S.Sos, MM, Kepsek SMP Negeri 2 Bungo Hermawati S.pd, Perwakilan dari Lurah Manggis, majelis guru SMP Negeri 2 Bungo serta tamu undangan lain.

SMP negeri 2 Muara Bungo satu-satunya sekolah umum di Kabupaten Bungo yang menerapkan kegiatan ekstrakurikuler Tahfidz Al Qur’an. Tidak saja menjadi perhatian, namun menjadi kebanggaan satuan pendidikan dan kebanggan masyarakat Bungo dan patut di apresiasi dan didukung oleh pemerintah dan instansi terkait

Hermawati kepsek SMP negeri 2 Muara Bungo dalam sambutannya menyampaikan bahwa Tahfidz Al Qur’an tersebut merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang dilaksanakan setelah KBM yang dimulai dari pukul 13.30 sampai 15.30 wib .

"Kegiatan Tahfidz Al Qur’an ini adalah kegiatan rutin Ekstarkukrikuler yang dilaksanakan pada pukul 15,30 wib usai kegiatan Belajar Mengajar ,” ucap Hermawati ,S.Pd.


Hermawati menerangkan, pada tahun sebelumnya, SMP Negeri 2 Bungo telah meluluskan sebanyak 20 orang siswa, sebagai Tahfiz Al-Qur'an.

"Pada Tahun 2023, SMP Negeri 2 Bungo meluluskan 20 siswa dan ditahun ini Alhamdulillah bertambah menjadi49 siswaTahfidz," terang Hermawati.

Sebagai bentuk apresiasi dan memotivasi siswa lainnya pihak sekolah bekerjasama dengan komite sekolah memberikan piala, sertifikat, Samir dan mahkota kepada siswa yang sudah hapal jus 30, 29, dan 1.

Hermawati berharap dengan lahirnya Tahfidz-tahfidz baru SMP Negeri 2 Bungo, dapat perhatian lebih dari pemerintah khususnya, yang bisa menyediakan rumah Tahfiz Al-Qur'an bagi para siswa.

"Kepada Pemerintah Daerah terutama Kepada Bupati Bungo kedepannya agar dapat disediakan rumah Tahfidz Al-Qur’an dalam kawasan sekolah SMPN 2 Bungo ini. Karena saat ini siswa hanya belajar di musholla yang ukurannya sangat kecil sehingga tidak mampu menampung lebih banyak siswa lagi,” harap Hermawati.

Pada kesempatan ini dirinya juga berharap agar kemenag menempatkan guru khusus Tahfidz Al Qur’an, agar program ini bisa berjalan dengan baik," harapnya lagi.


Dikesempatan yang sama, Kadis pendidikan Kabupaten Bungo Masril, S.sos, MM menyampaikan ucapan selamat kepada siswa yang yang di wisuda tahifdz Al Qur’an. "Kami sampaikan selamat kepada anak-anak kami yang sudah berhasil diwisuda tahfidz Al Quran , tidak semua anak diusia kalian berhasil menghafal Al Qur’an,” ucap Masril.

Dikatakannya, pada saat ini, hanya SMPN 2 Bungo yang betul-betul membuat sebuah langkah yang mungkin belum terpikirkan oleh SMP lain. Dan ini akan dijadikannya sebuah best practice bagi semua SMP Negeri Bungo untuk bisa mereplikasi di sekolah masing-masing.

"Kami sangat mengapresiasi program hafalan dan wisuda tahfidz Al Qur’an semoga nanti akan ada wisuda tahfidz angkatan kedua, ketiga, keempat, dan seterusnya. Semoga SMP Negeri 2 Bungo menjadi sekolah unggulan di Kabupaten Bungo provinsi Jambi ini,” pungkasnya. (Diah)